UPDATE Tol Pekanbaru-Padang dan Pekanbaru-Bangkinang, Proses Ganti Rugi Lahan Menghangat

Kamis, 23 September 2021 06:34 Trans Sumatera ganti rugi lahan Tol Pekanbaru-Bangkinang Tol Pekanbaru-Padang
UPDATE Tol Pekanbaru-Padang dan Pekanbaru-Bangkinang, Proses Ganti Rugi Lahan Menghangat
UPDATE Tol Pekanbaru-Padang dan Pekanbaru-Bangkinang, Proses Ganti Rugi Lahan Menghangat

ILUSTRASI Jalan Tol Pekanbaru-Padang dan Tol Pekanbaru-Bangkinang (Captur Youtube via Tribun Pekanbaru)

YUKBIZ.COM, KAMPAR - Masyarakat berharap Tol Pekanbaru-Padang dan Tol Pekanbaru-Bangkinang segera selesai.

Sebenarnya bagaimana perkembangan proses pembangunan tol tersebut?

Proses ganti rugi lahan Jalan Tol Pekanbaru-Padang ruas Tol Pekanbaru-Bangkinang , target selesai Desember tahun 2021 molor dipertanyakan.

Proses ganti rugi di jalur Jalan Tol Pekanbaru-Padang ruas Tol Pekanbaru-Bangkinang diwarnai polemik.

Sengkarut ganti rugi Jalan Tol Pekanbaru-Padang ruas Tol Pekanbaru-Bangkinang terjadi di Desa Sungai Pinang Kecamatan Tambang.

Polemik ganti rugi bukan karena sengketa kepemilikan.

Pada Rapat Dengar Pendapat (RDP) DPRD Kampar, Senin (20/9/2021) lalu, terungkap nilai ganti rugi tidak wajar.

Selisih nilai ganti rugi antar bidang tanah dinilai terlalu jauh.

Padahal jarak antar bidang berdekatan.

Di desa itu ada yang dinilai hanya Rp. 30.000 per meter.

Tetapi di bidang yang tidak jauh bisa dinilai Rp. 600.000 hingga Rp. 900.000.

Pemilik yang tanahnya dinilai murah, keberatan dan menolak ganti rugi.

Berita Terkait