Eps 7, Raja Kretek RI: Nitisemito Sang Raksasa Rokok Sebelum Djarum!

Sabtu, 12 Maret 2022 05:52 Bal Tiga raja rokok kretek industri rokok Nitisemito raja rokok Indonesia
Eps 7, Raja Kretek RI: Nitisemito Sang Raksasa Rokok Sebelum Djarum!
Eps 7, Raja Kretek RI: Nitisemito Sang Raksasa Rokok Sebelum Djarum!

ILUSTRASI Nitisemito raja kretek Indonesia

YUKBIZ.COM - Ada banyak juragan kretek di Kudus pada abad lalu, mulai dari M. Nadiroen, Haji Muslich, Haji Ma'roef, Haji Nawawi dan Nitisemito adalah legenda dalam industri rokok racikan M. Djamhari.

Sebelum jadi juragan besar rokok kretek, Nitisemito adalah penjual daging kerbau. 

Selain itu dia pernah bertugas sebagai carik desa. 

Anak lurah ini tidak betah bekerja di pemerintahan. Dia kemudian menemukan dirinya cocok jadi pedagang.

Awalnya, seperti dicatat dalam buku Republik Indonesia Propinsi Djawa Tengah (1953), pada 1910 Nitisemito mulai membuat rokok sendiri secara kecil-kecilan.

Masa jaya Nitisemito dengan merek Bal Tiga tak datang dengan cepat.

Kesuksesan baru menghampirinya pada tahun 1922. 

Awal sejarah bisnisnya, dia menitipkan pengerjaan ke para pengrajin di kampung-kampung. 

Namun, kualitas yang kurang baik, membuatnya harus membangun pabrik di daerah Jati, Kudus, Jawa Tengah.

Rokok yang produksi Nitisemito bukan hanya Bal Tiga. 

Pabriknya kreteknya di Kudus juga memproduksi merek Gunung Kedu, Tebu & Cengkeh, Trio, dan Tiga Kaki.

Setelah rokoknya laku di pasaran, produksi rokoknya per hari mencapai 8 juta batang. 

Berita Terkait