Tanoto Foundation: Pemda Bisa Replikasi Program Pintar untuk Tingkatkan Literasi Siswa

Kamis, 15 Oktober 2020 10:41 fasilitator guru nasional Sustainable Development Goals Tanoto Foundation Replikasi Program Pintar
Tanoto Foundation: Pemda Bisa Replikasi Program Pintar untuk Tingkatkan Literasi Siswa
Tanoto Foundation: Pemda Bisa Replikasi Program Pintar untuk Tingkatkan Literasi Siswa

“Jadi dari cara mengajarinya, kemudian bagaimana lingkungan sekolah yang mendukung pembelajaran, partisipasi orang tua atau masyarakat. Itu ada di sana (modul program PINTAR),” tuturnya Ari.

Kuatkan sumber daya dari daerah setempat

Tanoto Foundation tidak menciptakan program untuk peningkatan kualitas pendidikan dengan mengambil guru dari luar daerah tersebut.

“Kita yang kita lakukan adalah bagaimana membuat sumber daya lokal, guru-guru lokal, kepala-kepala sekolah lokal, itu menjadi semakin mampu untuk menciptakan suatu pendidikan yang berkualitas. Maka di situ kita membentuk fasilitator daerah, orang lokal kita train menjadi peer educator, educator bagi yang lain,” imbuh Ari.

Dengan bekerja sama dengan dinas pendidikan daerah untuk perencanaan maupun pendanaan, pemda bisa memperoleh gambaran bagaimana cara melatih guru-guru. 3. Bekerja sama dengan lembaga lain.

“Pastinya kita tidak hanya bekerja dengan guru-guru yang sudah ada sekolah, tapi kita juga bekerja dengan lembaga-lembaga yang memang diberi mandat ya.

With or without Tanoto Foundation, mereka punya mandat untuk menghasilkan guru-guru masa depan,” jelas Ari lewat aplikasi Zoom.

Ari juga sangat berharap keikutsertaan Tanoto Foundation sebagai organisasi penggerak ini bisa menjangkau lebih banyak provinsi.

Ia mengakui, tidak semua perubahan pendidikan harus lewat program dari Tanoto, tetapi juga bisa bekerja sama dengan organisasi-organisasi lain.

 

Pada akhirnya lewat segala program dan kerja sama yang dilakukan Tanoto Foundation, mereka hanya ingin mencapai misinya, yaitu mengembangkan potensi individu dan memperbaiki taraf hidup melalui pendidikan berkualitas yang transformatif. (***)

Artikel ini telah tayang di 
Kompas.com dengan judul "Tanoto Harap Pemda Replikasi Program Pintar untuk Tingkatkan Literasi Siswa", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/edu/read/2020/10/15/150546771/tanoto-harap-pemda-replikasi-program-pintar-untuk-tingkatkan-literasi-siswa?page=all#page2.

Berita Terkait