Tahun 2022, untuk Bisnis Pilih Instagram, TikTok, atau LinkedIn? Simak Alasannya

Kamis, 19 Mei 2022 07:14 strategi bisnis TikTok Instagram Facebook LinkedIn media sosial
Tahun 2022, untuk Bisnis Pilih Instagram, TikTok, atau LinkedIn? Simak Alasannya
Tahun 2022, untuk Bisnis Pilih Instagram, TikTok, atau LinkedIn? Simak Alasannya

ILUSTRASI media sosial 

YUKBIZ.COM - Next Advisor mengeluarkan laporan media sosial mana yang terbaik menurut 281 pebisnis yang berpeluang untuk menghasilkan uang secara daring, memperluas pengunjung dan menarik pelanggan baru.

Berdasarkan laporan tersebut (16/05/2022), Next Advisor melakukan survei terhadap 281 pebisnis dari yang mapan. 

Survei dilakukan dari 22 April hingga 29 April dengan soal berbentuk pilihan ganda dan responden diperbolehkan untuk memperluas pilihannya.

Dari pertanyaan yang diberikan di platform media sosial, 93,6 persen responden mewajibkan dan memberikan konteks tambahan. 

Responden terpilih kemudian dihubungi berdasarkan jawaban mereka, lewat wawancara telepon dan video. 

 

TikTok Terbaik

Menurut pemilik bisnis, TikTok merupakan platform terbaik untuk menumbuhkan pengunjung dan pendapatan pada tahun 2022. 

Sebanyak 29 persen responden menjawab TikTok, yang kemudian diikuti oleh LinkedIn dan Instagram. 

TikTok memiliki kemampuan untuk menunjukkan sisi yang lebih otentik dan dapat dikaitkan dengan bisnis dan merek. 

TikTok juga menjadi platform terbaik bagi pengusaha yang ingin menjelajahi pasar business-to-consumer (B2C) 

“TikTok memungkinkan viralitas terjadi lebih cepat dan lebih organik daripada di platform lain,” ujar Shaun Veran salah satu pendiri Ouragins, perusahaan pakaian yang menjadi scrub dan masker medis. 

Berita Terkait