Kisah Sukses Nury Pujiastuti Kembangkan Minuman Aneka Rasa hingga 300 Outlet

Senin, 29 Agustus 2022 05:33 pemanis buatan UMKM minuman minuman Lokita
Kisah Sukses Nury Pujiastuti Kembangkan Minuman Aneka Rasa hingga 300 Outlet
Kisah Sukses Nury Pujiastuti Kembangkan Minuman Aneka Rasa hingga 300 Outlet

Nury menceritakan, awal kesuksesannya ini berawal atas keprihatinanya melihat banyak minuman yang menggunakan pemanis buatan.

Hal inilah yang membuat Nury tergerak untuk menciptakan produk bebas pemanis buatan.

"Saya itu suka jajan ya, disitu saya banyak melihat minuman-minuman yang dijual pakai pemanis. Terus saya kepikiran untuk membuat produk sendiri yang benar-benar sehat," kata Nury.

Uniknya, bisnis yang digagas Nury sejak bulan Desember tahun 2020 yang lalu tumbuh dengan cepat.

BACA JUGA:

Info UMKM Manfaat Direct Marketing untuk Bisnis yang Harus Anda Ketahui

Cara Menurunkan Kolesterol dan Gula Darah Tinggi Tanpa Minum Obat Kimia

Bahkan dengan ketekunan dan keuletan kerja, usahanya kini sudah memberikan lapangan pekerjaan bagi ratusan orang, terutama para anak-anak muda.

Nury menambahkan, mereknya produk minuman kekinian miliknya mengembangkan pasar UMKM dengan menggunakan sistem franchise dan juga kemitraan.

Setiap harinya, sekitar 500.000 cup produk Lokita didistribusikan ke ratusan outlet.

Harga yang cukup murah mulai dari Rp5.000 sampai Rp15.000 per cup-nya menjadi alasan minuman ini laris manis di pasaran.

Usaha yang dikembangkan Nury dan suaminya ini menargetkan 1.000 outlet dalam setahun ke depan.

Jika target tersebut tercapai, diharapkan bisa memberikan lapangan pekerjaan yang luas kepada masyarakat setelah meredanya pandemi Covid-19.

Berita Terkait