Ke Pekanbaru Belum Lengkap Rasanya kalau Belun Incipi Lontong Onen

Rabu, 27 Januari 2021 12:20 lontong gulai paku sajian kuliner Riau Lontong Onen Pekanbaru
Ke Pekanbaru Belum Lengkap Rasanya kalau Belun Incipi Lontong Onen
Ke Pekanbaru Belum Lengkap Rasanya kalau Belun Incipi Lontong Onen

Dengan rasa lontong yang khas, membuat masakan Onen jadi buruan para penikmat kuliner. Sehingga tidak jarang kedai Onen didatangi juga oleh para pejabat, bahkan dari luar daerah, karena tempat tersebut memang banyak direkomendasikan sebagai salah satu tempat kuliner yang wajib dikunjungi di Pekanbaru.

Ainaya Alfatia selaku salah seorang owner Lontong Onen, yang juga merupakan salah seorang anak Onen mengatakan, ratusan porsi lontong terjual setiap harinya di kedai Lontong Onen tersebut.

"Memang cukup ramai setiap harinya, rata-rata habis sekitar 300 sampai 500 porsi. Apalagi pas saat weekend, biasanya lebih ramai. Kita juga sediakan soto daging, soto ayam, nasi goreng, bubur sumsum, kacang ijo, gorengan, dan berbagai kuliner lainnya," kata Naya kepada YUKBIZ.COM.

Tidak hanya itu, di kedai lontong tersebut, para pengunjung yang sedang sarapan juga dihibur dengan iringan live musik pengamen profesional. Sehingga membuat suasana pagi semakin bersemangat.

Naya menambahkan, selain gulai paku, di Lontong Onen juga tersedia gulai tauco, dan gulai nangka. Kedai tersebut biasanya sudah buka mulai pukul 06.00 WIB hingga pukul 12.00 siang.

"Banyak pelanggan kita yang memberikan testimoni, bahwa kuah gulainya yang membuat khas, rasa gurih, kental, dan tingkat kepedasannya pas membuatnya banyak yang suka," ujarnya. (*)

 

Sobat yukbiz.com sekalian, Bank Riau kepri memiliki produk UMKM dalam bentuk KUR.

Hubungi Bank Riau Kepri

Cabang Pembantu Tuanku Tambusai

Jl. Tuanku Tambusai No. 135 A-B Pekanbaru

Telp 0761-39915/39914

 

Berita Terkait