Ini Dia 10 Makanan dan Minuman yang Seharusnya Dihindari Penderita Diabetes

Senin, 16 November 2020 03:03 penderita diabetes 10 makanan larangan diabetes pantangan penderita diabetes
Ini Dia 10 Makanan dan Minuman yang Seharusnya Dihindari Penderita Diabetes
Ini Dia 10 Makanan dan Minuman yang Seharusnya Dihindari Penderita Diabetes

Makanan yang digoreng terbukti menghasilkan senyawa beracun dalam jumlah tinggi, seperti produk akhir glikasi lanjutan (AGEs) dan aldehida.

Senyawa ini dapat meningkatkan peradangan dan meningkatkan risiko penyakit.

9.    Kopi beraroma

Kopi telah dikaitkan dengan beberapa manfaat kesehatan, termasuk penurunan risiko diabetes. Namun, perlu diketahui bahwa ini tidak berlaku bagi minuman yang mengandung perasa kopi.

Perasa kopi merupakan campuran minuman yang dibuat persis seperti aroma dan rasa dari kopi. Minum kopi beraroma sarat dengan karbohidrat. Sehingga, untuk menjaga gula darah terkendali dan mencegah penambahan berat badan, pilih kopi biasa atau ekspresso dengan satu sendok makan krim kental.

10.                       Buah yang dikeringkan

Buah menjadi salah satu sumber beberapa vitamin dan mineral penting, termasuk vitamin C dan kalium.

Saat buah dikeringkan, prosesnya akan menghilangkan air yang menyebabkan konsentrasi nutrisi lebih tinggi dan membuat kandungan gula lebih pekat.

Sebagai contoh, satu cangkir anggur mengandung 27,3 gram karbohidrat, termasuk 1,4 gram serat.

Namun, jika dikeringkan menjadi kismis, kandungan karbohidratnya mencapai 115 gram.

Penderita diabetes disarankan untuk mengonsumsi buah rendah gula seperti apel dan stroberi segar. Selain menyehatkan, konsumsi buah rendah gula dapat menjaga kandungan gula darah tetap normal.

Perlu diingat bahwa menghindari makanan yang meningkatkan kadar gula darah dan mendorong resistensi insulin dapat membantu penderita diabetes tetap sehat dan mengurangi risiko komplikasi di masa mendatang. (**)

 

Berita Terkait