Data Nilai Ekspor Riau Mencapai 1,69 Miliar Dollar Amerika

Jum'at, 17 Februari 2023 06:37 perekonomian masa depan perekonomian Riau Badan Pusat Statistik (BPS)
Data Nilai Ekspor Riau Mencapai 1,69 Miliar Dollar Amerika
Data Nilai Ekspor Riau Mencapai 1,69 Miliar Dollar Amerika

ILUSTRASI 

YUKBIZ.COM--Badan Pusat Statistik Provinsi Riau mencatat nilai ekspor Riau periode Januari 2023 sebesar US$1,69 Miliar, atau mengalami penurunan sebesar 6,81 persen dibanding ekspor Desember 2022. 

Kepala BPS Riau Misfaruddin mengatakan kinerja serupa juga terjadi pada ekspor nonmigas Januari 2023 sebesar US$1,58 miliar, mengalami penurunan sebesar 9,08 persen dibanding ekspor nonmigas Desember 2022. 

Kontribusi seluruh ekspor Riau terhadap nasional sebesar 7,57 persen. "Secara year on year, nilai ekspor Riau Januari 2023 mengalami penurunan sebesar 1,62 persen dibanding Januari 2022 yang mencapai US$1,72 miliar. Demikian juga ekspor nonmigas pada Januari 2023 mengalami penurunan sebesar 2,95 persen dibanding Januari 2022," ujarnya, Rabu (15/2/2023). 

Selanjutnya dia menjelaskan nilai impor Riau Januari 2023 sebesar US$331,91 juta, mengalami penurunan sebesar 4,90 persen dibanding impor Desember 2022.  

Meskipun demikian, impor nonmigas Januari 2023 sebesar US$320,25 juta mengalami peningkatan sebesar 0,81 persen dibanding impor nonmigas Desember 2022. 

Kontribusi seluruh impor Riau terhadap nasional sebesar 1,80 persen. Dia menambahkan secara year on year, nilai impor Riau Januari 2023 mengalami peningkatan sebesar 48,12 persen dibanding Januari 2022.

"Demikian halnya dengan impor nonmigas yang mengalami kenaikan sebesar 44,13 persen apabila dibandingkan dengan impor di Januari 2022," ujarnya. 

Adapun Neraca Perdagangan Riau selama Januari 2023 mengalami surplus sebesar US$1,36 miliar. (Bisnis.com)

BACA JUGA: Harga Pinang Kering di Riau Terbaru Pekan Ini, Kabupaten Kampar, Siak, Kuantan Singingi, Inhil, Meranti

BACA JUGA: Bulan Penuh Cinta, Alfa Scorpii Gelar Senam Zumba Di Car Freeday!

Berita Terkait