Budidaya Cacing ANC Alternatif Pemasukan Bagi Petani Kelapa Sawit. Ayo Dicoba Hasilnya Lumayan

Rabu, 18 Maret 2020 05:02 Asian Agri Alternati Pemasukan Petani Kelapa Sawit Cacing ANC
Budidaya Cacing ANC Alternatif Pemasukan Bagi Petani Kelapa Sawit. Ayo Dicoba Hasilnya Lumayan
Budidaya Cacing ANC Alternatif Pemasukan Bagi Petani Kelapa Sawit. Ayo Dicoba Hasilnya Lumayan

BACA JUGA:

Iko Batik Handy Craft Jambi Produksi Kerajinan Unik dari Potongan Kain Perca 

Resep Ayam Geprek Mantap, Plus Sambal Segar Pedas Mantap Level Tinggi

Saat ini telah ramai digaungkan peremajaan kelapa sawit yang terkadang membuat petani sawit agak ketar-ketir. Diharapkan dengan tumbuhnya minat kewirausahaan di keluarga petani sawit dapat membawa pendapatan alternatif ketika tanaman sawit replanting belum menghasilkan.

Beberapa pelatihan yang diberikan dalam beberapa tahun terakhir, ungkap Djuamsjah, di antaranya adalah pelatihan pertanian terpadu, peternakan, pengelolaan limbah dan sampah, hingga pengemasan produk.

Manager Kebun Plasma Buantan Asian Agri Group Djuamsjah Purba, salah satu mentor para petani sawit untuk mendapatkan alternatif income

“Kami latih tidak hanya generasi pertama, tapi juga generasi kedua. Supaya nanti saat orang tua sudah tidak berkecimpung di pertanian, anaknya sudah bisa bertani atau berusaha sesuai kesukaan mereka,” ujar Djuamsjah.

Provinsi Riau mendapatkan target program peremajaan atau replanting kelapa sawit dari Pemerintah Pusat seluas 24,5 ribu hektare pada 2020. Sejauh ini, sudah 1.500 hektare lahan sawit yang berhasil di-replanting.

Ahmad Syah Harrofie, Plt. Kepala Dinas Perkebunan Riau, menyampaikan bahwa lahan sawit yang disepakati untuk program peremajaan tersebut hanya seluas 24 ribu hektare. Adapun, lahan itu tersebar di 10 kabupaten dan kota se-Riau kecuali Kota Pekanbaru dan Kab. Kepulauan Meranti.

“Kita berharap target replanting itu bisa dicapai maksimal. Walaupun tidak sampai 100%, paling tidak mendekati target. Sehingga selisihnya tidak seperti tahun lalu, ditargetkan 26 ribu hektare, yang terealisasi hanya 9 ribu hektare lebih," harapnya. (*)

 

Budidaya Cacing ANC Alternati Pemasukan Bagi Petani Kelapa Sawit. Ayo Dicoba Hasilnya Lumayan

Berita ini sudah ayang di bisnis.com dengan judul: Sukses Membudidayakan Cacing, Kristianto: Ini Bisa Menjadi Alternatif Income Bagi Petani Sawit, https://sumatra.bisnis.com/read/20200317/534/1214214/sukses-membudidayakan-cacing-kristianto-ini-bisa-menjadi-alternatif-income-bagi-petani-sawit

Berita Terkait