Wakil Bupati Bengkalis Datangkan Pakar Lebah Dari Magelang, Kembangkan Budidaya Madu Lebah di Bengkalis

UnKnown, 09 Mei 2021 04:10 budidaya lebah Madu Lebah Asli Pulau Bengkalis Bagus Santoso Wakil Bupati Bengkalis Rupat Terkenal Madu Klaceng
Wakil Bupati Bengkalis Datangkan Pakar Lebah Dari Magelang, Kembangkan Budidaya Madu Lebah di Bengkalis
Wakil Bupati Bengkalis Datangkan Pakar Lebah Dari Magelang, Kembangkan Budidaya Madu Lebah di Bengkalis

Foto Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso bersama pakar lebah madu dari Magelang Hadi Utomo saat panen madu do Desa Kembung Luar, Sabtu (3/4). ist

 

YUKBIZ.COM, BENGKALIS – Kepedulian pemerintah daerah Bengkalis terhadap sektor usaha masyarakat di daerahnya cukup besar.

Keberadaan para pelaku usaha, terutama usaha kecil menengah (UKM) dan usaha mikro kecil menengah (UMKM) sangat diperhatikan.

Pemkab Bengkalis berkomitmen mendorong para pelaku usaha di sektor pertanian dan budi daya madu lebah serta berbagai sektor lainnya untuk terus mengembangkan usahanya.

Selain program stimulus atau rangsangan dalam bentuk bantuan modal dan lainnya, pemkab juga melakukan pembinaan dan pelatihan-pelatihan kepada pelaku usaha.

BACA JUGA:

PT Alfa Scorpii Taluk Kuantan Selenggarakan Pameran di Swalayan Mandiri.

Nikmatnya Sensasi Nunggang Gajah Sarma di Muara Basung Bengkalis 

Seperti saat panen madu lebah di Desa Kembung Luar, Sabtu (3/4) lalu, Pemkab Bengkalis langsung mendatangkan pakar madu lebah dari Magelang Jawa Tengah.

Selain pakar madu lebah, pemkab juga menghadirkan pengusaha asal Pekanbaru yang sukses membudidaya madu lebah di sejumlah lokasi di Provinsi Riau.

“Hari ini saya datangkan pakar madu lebah dari Magelang Jawa Tengah, mbah Hadi Utomo. Beliau ini terus berkeliling Indonesia mempelajari berbagai koloni lebah, dan saat ini rutin memberikan pelatihan, mentransfer ilmunya kepada para pembudidaya madu lebah di seluruh Indonesia,” ujar Wakil Bupati Bengkalis, H Bagus Santoso, waktu itu.

Selain Hadi Utomo, Bagus juga mengundang, H Agus, pengusaha sukses asal Pekanbaru.

Berita Terkait