Wow, Anggek Hitam di Taman Nasional Bukit Tigapuluh Bikin Bupati Rezita Terpesona, Begini Keindahannya

UnKnown, 12 September 2021 09:46 harimau sumatera Rezita Meylani Yopi Bupati Indragiri Hulu anggrek hitam TNBT Taman Nasional Bukit Tigapuluh
Wow, Anggek Hitam di Taman Nasional Bukit Tigapuluh Bikin Bupati Rezita Terpesona, Begini Keindahannya
Wow, Anggek Hitam di Taman Nasional Bukit Tigapuluh Bikin Bupati Rezita Terpesona, Begini Keindahannya

FOTO Bupati Inhu, Rezita Meylani Yopi, melihat anggrek hitam yang termasuk tanaman langka di Taman Nasional Bukit Tigapuluh (TNBT). (TRIBUNPEKANBARU.COM/BYNTON SIMANUNGKALIT)

YUKBIZ.COM, RENGAT - Pernah melihat anggrek hitam yang cukup langka?

Anggrek hitam nan eksotik termasuk tanaman langka, namun tetap terpelihara di TNBT, Bupati Inhu pun terpukau lihat keindahannya.

Alam Taman Nasional Bukit Tigapuluh (TNBT) menyimpan sejumlah kekayaan hewani dan hayati.

Selain sebagai habitat harimau sumatera, di TNBT juga bisa ditemukan puluhan jenis anggrek langka.

Bupati Indragiri Hulu (Inhu), Rezita Meylani Yopi berkesempatan untuk melihat jenis tanaman anggrek langka itu, pada Rabu (8/9/2021) .

Anggrek hitam terpelihara di Camp Granit, TNBT, Kecamatan Batang Gansal, Kabupaten Inhu.

BACA JUGA: 8 Tempat Wisata di Riau, Lihat Penyu Hingga Pemandangan Mirip Raja Ampat

BACA JUGA: Wali Kota Dumai Naik Vespa Merah Bagi-bagi Sembako, Keberkahan Hari Jumat

Nori, Pengendali Ekosistem Hutan (PEH) di Balai TNBT menerangkan langsung keragaman hayati termasuk jenis anggrek yang tumbuh di TNBT.

Nori mengungkapkan pada tahun 2018 dan tahun 2019 lalu, Balai TNBT pernah menggelar survei keragaman hayati di TNBT.

Hasilnya, ditemukan 25 jenis anggrek yang ada di hutan taman nasional itu.

Bahkan dua jenis anggrek yang ditemukan adalah tanaman anggrek langka dan satu merupakan endemik Kabupaten Inhu.

Berita Terkait