NGL Lagi Viral di IG Stories, Apa Itu NGL? Kirim Pesan Rahasia Tanpa Perlu Menyantumkan Nama

Sabtu, 25 Juni 2022 07:06 NGL Link Instagram cara mengirim pesan rahasia di Instagram NGL Instagram stories
NGL Lagi Viral di IG Stories, Apa Itu NGL? Kirim Pesan Rahasia Tanpa Perlu Menyantumkan Nama
NGL Lagi Viral di IG Stories, Apa Itu NGL? Kirim Pesan Rahasia Tanpa Perlu Menyantumkan Nama

ILUSTRASI NGL di Instagram stories.

YUKBIZ.COM - Dunia media sosial Instagram (IG) diramaikan dengan sebuah tren baru yang disebut NGL. 

Tren ini banyak disebarluaskan lewat Instagram Stories. Jadi, pengguna Instagram bisa menyematkan tautan/link NGL "anonymous q&a" di Stories mereka. 

Terkadang, ada pula yang menyantumkan link NGL.BIO di bio profil Instagram mereka. 

Lewat NGL link ini, para pengguna bisa saling mengirim pesan rahasia tanpa menyantumkan nama. 

Lantas, apa sebenarnya tren NGL Link Instagram? Apa itu NGL Link Instagram? 

NGL Link Instagram dibuat dengan aplikasi bernama "NGL:anonymous q&a". 

Aplikasi itu dirilis sejak November 2021 dan dikembangkan oleh DeepMoji, sekelompok developer kecil yang berbasis di Venice Beach, California, AS.

Nama "NGL" ditarik dari slang atau bahasa informal yang berarti "Not gonna lie" atau dalam bahasa Indonesia berarti "Enggak akan bohong".

Sesuai namanya, NGL Link Instagram ditujukan untuk menjadi medium agar para penggunanya berani jujur mengungkapkan perasaan tanpa harus takut dihakimi. 

Pengguna bisa saling berkirim pesan rahasia, tanpa perlu menyantumkan nama. 

Kurang lebih, skemanya mirip dengan platform Secreto. 

Sasaran aplikasi ini adalah pengguna internet usia remaja dan dewasa muda. 

Berita Terkait