Madu Lebah Asli Pulau Bengkalis Dijamin Mantap, Rupat Terkenal Madu Klanceng-nya

Selasa, 04 Mei 2021 04:29 Madu Lebah Asli Pulau Bengkalis Bagus Santoso Wakil Bupati Bengkalis Rupat Terkenal Madu Klaceng
Madu Lebah Asli Pulau Bengkalis Dijamin Mantap, Rupat Terkenal Madu Klanceng-nya
Madu Lebah Asli Pulau Bengkalis Dijamin Mantap, Rupat Terkenal Madu Klanceng-nya

Persoalannya bukan masalah keaslian madu, tapi karena sugesti kepercayaan pembeli.

Pembeli hanya percaya madu asli milik Bahri. Sementara Diakui Bahri dirinya belum mampu untuk menampung dan membeli madu hasil kelompok tani binaanya.

Menghadapi problem tersebut Bahri mengadukan kepada Bagus Santoso Wabup Bengkalis yang menyambangi ke lokasi usaha lebah madunya (28/4) tepatnya di pekarangan rumah dan kebun dusun Meranti Belah.

Sedikitnya 100 orang petani binaannya tersebar di kecamatan Bantan dan Bengkalis.

Usaha ini terbilang padat modal bagi para petani meski tidak perlu biaya pembelian bibit. Modal awal yang diperlukan ketersedian kotak untuk rumah lebah.

Rumah lebah berbentuk kotak segi empat terbuat dari papan, disamping kawat dan juga tiang.  Di dalam kotak dibuatkan partisi segi empat sebagai sarangnya.

Kotak lebah akan lebih awet jika dibuatkan los rumah beratap daun rumbia atau asbes menghindari panas hujan.

Ukuran kotak menyesuikan dengan jenis lebah yang dibudidayakan. Untuk jenis mellifera idealnya lebar 34 cm, tinggi 15 cm dan panjang 40 cm, bahkan ada yg lebih besar kalau koloninya sudah banyak. Sedangkan untuk jenis lokal lebih kecil.

Madu Bengkalis

Keberadaan madu di wilayah Kabupaten Bengkalis menyebar di sejumlah kecamatan antara lain Bukit Batu dan di pulau Rupat.

Peternak lebah bersama Wakil Bupati bengkalis. Foto ist.

Khusus di Rupat terkenal dengan madu lebah klanceng.

Berita Terkait