Cara Mendeteksi Varian Covid-19 Omicron di Tubuh, Mudah Dilakukan 

Selasa, 07 Desember 2021 05:49 genome sequencing omicron Corona Omicron Covid-19
Cara Mendeteksi Varian Covid-19 Omicron di Tubuh, Mudah Dilakukan 
Cara Mendeteksi Varian Covid-19 Omicron di Tubuh, Mudah Dilakukan 

ILUSTRASI Covid-19

YUKBIZ.COM - Virus Covid-19 Omicorn tidak bisa deteksi menggunakan tes swab antigen, tetapi hanya bisa melalui tes genome sequencing. 

Tes genome sequencing Covid-19 adalah salah satu prosedur laboratorium untuk menentukan urutan basa yang terdapat pada organisme. 

Tes ini juga untuk melihat urutan kode genetik virus corona.  

Arti kata genome atau genom adalah informasi genetik yang ada dalam sel. Ada empat tahapan dalam tes genome sequencing Covid-19. 

Wakil Direktur Pendidikan dan Penelitian RS Universitas Sebelas Maret Surakarta Tonang Dwi Ardyanto mengatakan bahwa sekuensing hanya bisa dilakukan bila ada indikasi atau gejala awal Covid-19. 

"Pertama, bila didapatkan kasus dengan CT Value rendah sekali yang berarti viral load virus corona tinggi. Padahal terdeteksinya kasus perlu PCR dan bila terpaksa dengan tes antigen lebih dulu," ungkapnya, Selasa (7/12/2021). 

Kedua, bila terjadi S gene target failure (SGTF) pada tes yang memiliki target gen S. 

Artinya, PCR mendeteksi 2 target gen lain, tetapi target S nya justru negatif. 

"Bila ketemu demikian, curiga kuat bahwa virusnya mengalami mutasi. Tidak pasti varian apa, tapi Omicron salah satu kemungkinannya," katanya. Tonang mengungkapkan bahwa masalahnya sekitar 85 persen lebih kit PCR di Indonesia saat ini, tidak menggunakan gen S sebagai target, karena mengingat memang rentan bermutasi. 

"Yang rata-rata digunakan adalah N, E, RdRp, Orf1b dan Helicase. Jadilah memang tidak mudah mendapatkan varian omicron walau kemungkinan besar sudah ada di Indonesia," katanya.(*)

Sumber Bisnis.com dengan judul "Ini Cara Deteksi Varian Covid-19 Omicron di Tubuh"

BACA JUGA: TERBARU 6 Tren Instagram Marketing 2022, Anda Harus Tahu

Berita Terkait