Wali Kota Paisal Berharap Anak Dumai Bisa Ambil Peluang 4 Formasi CPNS untuk Disabilitas

Sabtu, 10 Juli 2021 06:43 Empat Formasi untuk Disabilitas Wali Kota Dumai Paisal berita Dumai
Wali Kota Paisal Berharap Anak Dumai Bisa Ambil  Peluang 4 Formasi CPNS untuk Disabilitas
Wali Kota Paisal Berharap Anak Dumai Bisa Ambil Peluang 4 Formasi CPNS untuk Disabilitas

"Persiapkan diri, kami tentunya berharap anak-anak Dumai yang diterima menjadi PPPK dan CPNS di Kota Dumai, terutama bagi para guru guru honor untuk terus belajar karena ini penting," terangnya.

 

Sebelumnya, Wali kota Dumai, Paisal mengaku, bahwa peluang ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

 

Karena anak-anak Dumai juga ‎bisa bersaing untuk menjadi yang terbaik dan bisa menjadi bagian dari abdi negara.

 

"Saya berharap anak-anak Dumai, bisa mengambil kesempatan ini, kita tidak tahu, bahwa tahun depan 2022, bisa saja pemerintah tidak membuka penerimaan CPNS ataupun PPPK," katanya.

 

Paisal menerangkan, bahwa saat ini sistem penerimaan CPNS dan PPPK sudah berbasis CAT.

 

Peserta CPNS bisa langsung mengetahui nilai yang diperoleh secara langsung setelah selesai mengerjakan soal tes.

 

"Jadi gak ada lagi yang namanya titip-titipan, kalau ada yang menjanjikan bisa meluluskan jangan percaya, karena ini sudah menggunakan sisitem CAT, yang langsung diketahui hasilnya," ucapnya.

Berita Terkait