Tiga OPD Jadi Percontohan Penerapan Reformasi Birokrasi di Lingkungan Pemko Dumai 

Kamis, 01 Juli 2021 01:12 Pencanangan Pembangunan Zona Integritas berita Dumai Walikota Dumai H Paisal
Tiga OPD Jadi Percontohan Penerapan Reformasi Birokrasi di Lingkungan Pemko Dumai 
Tiga OPD Jadi Percontohan Penerapan Reformasi Birokrasi di Lingkungan Pemko Dumai 

"Pemko Dumai berupaya secara kongkret melaksanakan program reformasi birokrasi melalui Pembangunan Zona Integritas yang meliputi 6 (enam) bidang area perubahan yaitu Manajemen Perubahan, Penataan Tata Laksana, Penataan Sistem Manajemen SDM, Penguatan Pengawasan, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, Penguatan Kualitas Pelayanan," ucapnya

Terkait dengan sasaran hasil Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM di lingkungan Pemko Dumai, diperlukan komitment terhadap pelaksanaan reformasi birokrasi.

"Perlu komitment, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik. Dan untuk mengakselerasi percepatan pencapaian sasaran hasil tersebut, maka instansi pemerintah perlu membangun pilot project pelaksanaan reformasi birokrasi yang dapat menjadi unit percontohan penerapan pada unit-unit lainnya," katanya.

Kegiatan ditutup dengan pemukulan gong sebagai tanda Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM telah diresmikan.

Turut hadir Pimpinan DPRD Kota Dumai atau yang mewakili, Forkopimda Kota Dumai, Inspektur, Asisten dan Staf Ahli, serta Para Pejabat Struktural di lingkup Pemko Dumai termasuk Camat dan Lurah, serta hadirin dan undangan yang berkesempatan hadir. (diskominfo)

 

Berita Terkait