Tak Disangka, Saldo Leani Ratri Oktila Langsung Terisi Rp 13,5 Miliar, Atlet Riau Ketemu Presiden Jokowi

Sabtu, 18 September 2021 04:08 atlet Riau Paralimpiade Tokyo 2020 Leani Ratri Oktila Presiden Jokowi
Tak Disangka, Saldo Leani Ratri Oktila Langsung Terisi Rp 13,5 Miliar, Atlet Riau Ketemu Presiden Jokowi
Tak Disangka, Saldo Leani Ratri Oktila Langsung Terisi Rp 13,5 Miliar, Atlet Riau Ketemu Presiden Jokowi

Dilansir dari laman resmi Kemenpora, Leani Ratri Oktila layak menyandang ratu para-badminton Indonesia.

Perempuan yang berhasil menyumbangkan dua medali emas dan satu medali perak pada Paralimpiade Tokyo 2020 tersebut berasal dari Siabu, Bangkinang, Kampar, Provinsi Riau.

Leani Ratri Oktila lahir di Kampar Riau pada 6 Mei 1991.

Atlet Indonesia tersebut merupakan juara dunia para badminton di tiga nomor.

Tiga nomor yang dipertandingkan Leani Ratri yakni tunggal putri, ganda putri, dan ganda campuran.

Debut prestasi Leani Ratri mampu diraih selama dua tahun berturut-turut 2018 dan 2019 sebagai atlet Para Badminton putri terbaik oleh Federasi Badminton Dunia (BWF).

Untuk sampai di puncak prestasi tidaklah mudah.

Leani Ratri Oktila memulai karir badminton sejak usia 8 tahun.

Awalnya, Leani Ratri Oktila terlahir normal.

Namun, pada Februari 2011, Leani Ratri mengalami kecelakaan motor.

Kecelakaan itu menyebabkan kaki kiri dan tangan kanannya patah.

Ia divonis mengalami gangguan permanen.

Kaki kirinya sekarang lebih pendek 11 sentimeter daripada kaki kanannya.

Berita Terkait