Sinarmas lewat Golden Agri Akuisisi Dua Perusahaan di Malaysia Senilai US$ 304 uta  

Senin, 23 November 2020 09:36 Bursa Efek Singapura Golden Agri Resources Ltd, unit usaha Grup Sinarmas Golden Agri akuisisi
Sinarmas lewat Golden Agri Akuisisi Dua Perusahaan di Malaysia Senilai US$ 304 uta  
Sinarmas lewat Golden Agri Akuisisi Dua Perusahaan di Malaysia Senilai US$ 304 uta  

Pasca akuisisi Centrino Investment dan Centrino Group serta Woodside Financial dan Woodside Group akan menjadi anak usaha Golden Agri.

Adapun, pihak yang menjual saham Centrino dan Woodside tidak memiliki afiliasi dengan Golden-Agri.

BACA JUGA:

Simak, Ini Kisaran Harga 3 Kandidat Vaksin Covid-19 yang Sedang Uji Coba Fase 3 

All New Honda Scoopy Dibekali Fitur Canggih. Ini Penampakannya yang Keren

Namun, tak disebutkan aset kedua perusahaan tersebut serta efeknya bagi Golden Agri paska akuisisi 100% dua perusahaan tersebut: Centrino dan Woodside.

Yang pasti, Golden-Agri adalah salah satu perusahaan perkebunan sawit terbesar di dunia. Saat ini, Golden Agri mengelola kebun kelapa sawit dengan total luas area tertanam hampir 500 hektare (ha) di Indonesia per 30 September 2020.

Mengusung merek minyak goreng Filma, Golde Agri adalah induk usaha dari PT Sinar Mas Agro Resources & Technology Tbk (SMAR).

Hingga September 2020, Golden-Agri membukukan pendapatan US$ 4,99 miliar, naik 6% dibanding kuartal III-2019 sebesar US$ 4,73 miliar.

Mayoritas kenaikan pendapatan bersumber dari kenaikan harga rata-rata penjualan komoditas sawit. Ini pula yang membuat EBITDA perusahaan meningkat 3% menjadi US$ 314 juta, dari sebelumnya US$ 305 juta.

Hanya saja, perseroan mengalami kerugian dari nilai tukar dan beban pajak tanggungan yang sebagian besar non-tunai. Alhasil, perusahaan ini membukukan rugi bersih US$ 162 juta hingga kuartal III-2020. (*)

Berita ini telah tayang di kontan.co.id dengan judul: Sinarmas lewat Golden Agri akuisisi dua perusahaan di Malaysia senilai US$ 304 juta. Link berita:https://investasi.kontan.co.id/news/sinarmas-lewat-golden-agri-akuisisi-dua-perusahaan-di-malaysia-senilai-us-304-juta

 

Berita Terkait