Satu Pasien Diduga Suspek Corona di Riau, Ditangani di Ruang Isolasi RSUD Arifin Achmad Pekanbaru

Selasa, 03 Maret 2020 11:51 virus virus corona yukbiz.com
Satu Pasien Diduga Suspek Corona di Riau, Ditangani di Ruang Isolasi RSUD Arifin Achmad Pekanbaru
Satu Pasien Diduga Suspek Corona di Riau, Ditangani di Ruang Isolasi RSUD Arifin Achmad Pekanbaru

Foto: ruang isolasi/istimewa

 

YUKBIZ.COM, PEKANBARU-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad Pekanbaru, saat ini diketahui sedang menangani seorang pasien diduga suspek corona.

Pasien tersebut tiba di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru dengan menggunakan ambulance, Selasa (3/3/2020) siang.

Dia langsung dibawa petugas ke ruangan khusus yang sudah disiapkan sebagai kamar perawatan dan isolasi.

Menurut informasi, pasien ini merupakan rujukan dari salah satu rumah sakit swasta.

BACA JUGA: Jangan Panik, Begini Cara Mudah agar Tidak Tertular Virus Corona

Nuzelly Husnedi selaku Direktur RSUD Arifin Achmad Pekanbaru saat dikonfirmasi wartawan, mengakui jika memang ada satu pasien yang diduga suspek corona yang sedang ditangani pihaknya. Saat ini si pasien sedang diobservasi lebih lanjut.

"Ini baru suspek belum pasti kena virus corona, kami masih melakukan pengawasan dan belum ada hasilnya,"ujar Nuzelly Husnedi.

BACA JUGA: Pasca Mewabahnya Virus Corona, Pemerintah Perketat Pengawasan Impor Barang Dari China

Terkait ini dia juga mengimbau masyarakat, supaya tetap tenang dan tidak panik. 

"Masyarakat jangan panik dan tenang, kami juga pihak RSUD Arifin Achmad sudah siap melakukan penanganan terhadap pasien bila ada temuan suspek corona," pungkasnya.(*)

Berita Terkait