Leani Ratri Oktila Asal Kampar Sumbang Medali di Paralimpiade Tokyo 2020, Pemprov Riau Siapkan Bonus

Senin, 06 September 2021 04:17 atlet Riau Paralimpiade Tokyo 2020 Kampar Leani Ratri Oktila
Leani Ratri Oktila Asal Kampar Sumbang Medali di Paralimpiade Tokyo 2020, Pemprov Riau Siapkan Bonus
Leani Ratri Oktila Asal Kampar Sumbang Medali di Paralimpiade Tokyo 2020, Pemprov Riau Siapkan Bonus

FOTO Leani Ratri Oktila meraih tiga medali di Pralimpiade Tokyo. (REUTERS/ATHIT PERAWONGMETHA)

 

YUKBIZ.COM - Ini kabar membanggakan masyarakat Indonesia, terutama Kampar, Provinsi Riau.

Pemerintah provinsi Riau menyiapkan bonus bagi Leani Ratri Oktila.

Siapa sebenarnya Leani?

Dia merupakan Atlet National Paralympic Commitee (NPC) Indonesia Asal Kabupaten Kampar, Provinsi Riau yangberhasil meraih medali emas pada Paralimpiade Tokyo 2020.

Bonus tersebut sebagai bentuk apresiasi terhadap prestasi atlet muda asal Riau.

BACA JUGA Apakah PPKM Jawa-Bali Diperpanjang Lagi? Simak Penjelasan Satgas Covid-19

BACA JUGA Milad ke-59 UIR: Rektor Ziarahi Makam Pendiri. Guru Besar 'Uji Nyali' di Parade Puisi

Leani Ratri yang berhasil meraih medali emas cabang badminton nomor SL3-SU5 pada Paralimpiade Tokyo 2020 berpasangan dengan Khalimatus Sadiyah.

Selain menyiapkan bonus, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar juga akan menyambut langsung Leani ketika pulang kampung ke Riau nantinya.

"Nanti kita sambut kehadirannya balek kampung dan dikasih bonus. Saya juga nonton kemarin," kata Gubri Syamsuar, Minggu (5/9/2021). 

Gubri menyaksikan langsung pertandingan yang dimenangkan oleh Leani Ratri Oktila bersama Khalimatus Sadiyah melalui live streaming, bertempat di Rumah Dinas Gubernur Riau, Sabtu (4/9/21)

Berita Terkait