Harga Minyak Mentah Sawit Naik Tipis. Sinar Mas Replanting Perdana di Riau

Jum'at, 04 Oktober 2019 08:04 PT Ramajaya Pramukti Sinar Mas Agribusiness and Food Replanting Perdana Bursa Malaysia Derivatif Exchange (BMDEX) Harga Minyak Sawit Mentah Crude Palm Oil CPO CPO/Crude Palm Oil
Harga Minyak Mentah Sawit Naik Tipis. Sinar Mas Replanting Perdana di Riau
Harga Minyak Mentah Sawit Naik Tipis. Sinar Mas Replanting Perdana di Riau

"Eropa akan tetap terbuka terhadap minyak sawit dan itu merupakan bentuk kerja sama antara Uni Eropa dengan Indonesia dan Malaysia" tegasnya.

Menurut Laplanche, Uni Eropa merupakan target pasar terbesar kedua untuk produk minyak sawit setelah India.

Replanting Perdana

Sementara itu diberitakan liputan6.com, Sinar Mas Agribusiness and Food melalui anak usahanya yang beroperasi di wilayah Riau, PT Ramajaya Pramukti menggelar penanaman kembali (replanting) perdana program peremajaan kebun kelapa sawit.

Kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari penandatanganan perjanjian kerjasama pada Februari 2019 lalu antara Koperasi Unit Desa (KUD) Makmur Lestari, PT BRI Agroniaga, Tbk serta Badan Pengelola Dana Perkebunan-Kelapa Sawit (BPDP-KS) selaku perwakilan pemerintah.

Perjanjian ini mengatur pemberian dana hibah peremajaan kebun kelapa sawit dengan total lebih dari USD 8 miliar dari BPDP-KS untuk petani kelapa sawit anggota KUD. 

Tahap pertama peremajaan telah dilakukan di kebun plasma anggota KUD Makmur Lestari di Desa Kenantan, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar seluas 322 hektar (145 petani) dari total kurang lebih 32 ribu hektare (ha) kebun plasma binaan perusahaan di Riau. 

BACA JUGA:

Terima PS UIR dan Raih Berbagai Prestasi Lomba, Rektor Minta Digelar Liga Mahasiswa Antar ASEAN

Hari ini, Tepat 14 Tahun jadi Orang Bebas Merdeka dan Atasan Cuma TUHAN. Blak-blakan Dr Aqua Dwipayana

Program peremajaan sawit ini akan dilakukan secara bertahap dari 2019 hingga 2027 untuk seluruh wilayah Indonesia.

CEO Perkebunan Sinar Mas Agribusiness and Food wilayah Riau Franciscus Costan menyatakan, saat ini tantangan yang dihadapi para petani plasma adalah tanaman yang sudah berusia tua dan pokok sudah terlalu tinggi, sehingga produktivitas menurun dan memerlukan biaya panen yang cukup tinggi.

Program replanting merupakan bentuk dari komitmen perusahaan untuk mendukung industri kelapa sawit yang sukses dan berkelanjutan. Kesuksesan para petani adalah kesuksesan perusahaan. (*)

Berita Terkait