Ekonomi Digital Indonesia Diprediksi Capai Rp 624 Triliun pada 2020

Selasa, 24 November 2020 09:27 online travel dan ride hailing Ekonomi Digital Indonesia kebiasaan baru akibat pendemi Covid-19
Ekonomi Digital Indonesia Diprediksi Capai Rp 624 Triliun pada 2020
Ekonomi Digital Indonesia Diprediksi Capai Rp 624 Triliun pada 2020

 

YUKBIZ.COM, JAKARTA – Perkembangan teknologi digital dan pandemic virus corona telah mendorong budaya bisnis.

Terkait itu, ekonomi digital di Indonesia diprediksi tetap meningkat di tengah pandemi Covid-19.

Pada 2020, ekonomi digital Indonesia diperkirakan akan mencapai 44 miliar dollar AS atau sekitar Rp 624 triliun dari total produk domestik bruto (GDP).

Prediksi itu merujuk pada laporan e-Conomy SEA yang dihimpun Google, Temasek, dan Bain & Company berjudul “At full velocity: Resilient and Racing Ahead".

BACA JUGA:

Mendunia Karena Jual Meteor Rp 26 Miliar, Warga Tapanuli Ini Klarifikasi Harga Meteor Sebenarnya

Penjualan IKM Kosmetik 80 Persen via Online. Bagaimana Industri Kecil lainnya...

Managing Director Google Indonesia Randy Jusuf mengatakan, meskipun di masa pandemi, Indonesia masih menjadi negara denganekonomi digital terbesar di Asia Tenggara.

"Angka pertumbuhannya masih double digit, yakni 11 persen," kata Randy saat memaparkan laporan e-Conomy SEA yang digelar secara online, Selasa (24/11/2020).

Randy menambahkan, pada tahun 2025, ekonomi digital di Indonesia akan tumbuh pesat hingga diprediksi mencapai 124 miliar dollar AS (1.760 triliun).

Prediksi ini menurun dari laporan serupa tahun 2019 yang juga dihimpun oleh Google dan Temasek.

Sebelumnya, diprediksi pendapatan ekonomi digital di Indonesia akan mencapai 130 miliar dollar AS pada 2025.

Berita Terkait