Bertemu Wakil Gubernur Riau dan Istri, Mampir Juga ke Kantor Pegadaian. Membuka Hati Berbagai Hati Bersama Dr Aqua Dwipayana

Jum'at, 20 September 2019 05:12 sharing Dr. Aqua Dwipayana Dr Aqua Dwipayana Pakar Komunikasi Membuka Hati Berbagi Hati Komunitas Komunikasi Jari Tangan
Bertemu Wakil Gubernur Riau dan Istri, Mampir Juga ke Kantor Pegadaian. Membuka Hati Berbagai Hati Bersama Dr Aqua Dwipayana
Bertemu Wakil Gubernur Riau dan Istri, Mampir Juga ke Kantor Pegadaian. Membuka Hati Berbagai Hati Bersama Dr Aqua Dwipayana

Bapak yg dimaksud adalah suaminya Edy Afrizal Natar Nasution yg menjabat sebagai Wakil Gubernur Riau.

Di kantor Pegadaian Wilayah Pekanbaru saya khusus menemui Pemimpin Wilayahnya Nurkazan yg baru menjabat sekitar 4 hari. Dilantik oleh Direktur Pegadaian Damar Latri Setiawan, menggantikan pejabat lama Yulihasman Djamas.

Kami diskusi berdua. Topik utamanya membicarakan tentang upaya memajukan dan meningkatkan Pegadaian Wilayah Pekanbaru yg dipimpinnya. Saya banyak memberi masukan terutama yg terkait dengan Komunikasi.

Saat kami sedang ngobrol, Suti telefon saya. Menginfokan bahwa suaminya sudah menuju kantor dan siap menerima saya. Langsung saya mengajak Nurkazan dan Ihsan ke kantor Gubernur Riau untuk menemui Edy.

Ke Edy, saya mengenalkan Ihsan. Sekaligus "titip" Pegadaian. Sekitar 1,5 jam ngobrol dengan Bapak tiga anak itu, saya lebih banyak menyimak. Sekali2 menyampaikan pandangan saya terkait dengan topik yg dibahas.

"Istri saya sudah banyak cerita yg positif tentang Pak Aqua. Alhamdulillah hari ini kita ketemu," kata Edy ramah.

Suti mengundang saya makan siang di rumahnya. Aneka makanan yg semuanya enak disajikan untuk menjamu saya.

"Kalau Pak Aqua ke Pekanbaru lagi, silakan nginap di rumah ini. Kamarnya banyak. Kami di sini hanya bertiga yakni bersama putra bungsu saya," ujar Suti ramah sambil memberikan oleh2 saat saya pamit dari rumahnya.

Kemudian saya sharing Komunikasi dan Motivasi di Stikes Pekanbaru Medical Centre milik Prof Dr K Suheimi. Hadir para mahasiswa dan dosennya. Pesertanya antusias sekali.

"Terima kasih banyak Pak Aqua atas sharing Komunikasi dan Motivasinya. Luar biasa dan bagus sekali. Mahasiswa juga kebagian rezki dari Bapak. Semuanya senang dan puas," ungkap Suheimi yg memonitor kegiatan itu dari Dumai.

Sekitar pukul 16.00 saya meninggalkan Pekanbaru. Asapnya masih banyak sehingga kelihatan kabut.

Sekitar delapan jam di Pekanbaru - tiba pukul 08.05 dan meninggalkan kota itu pukul 16.00 - kegiatan saya efektif sekali. Ketemu banyak orang dan belajar pada mereka. Alhamdulillah...

Berita Terkait