YUKBIZ.COM, Taluk Kuantan - Main Dealer Yamaha PT. Alfa Scorpii menggelar kegiatan Rolling City Classy Taluk Kuantan, Minggu (17/9/2023).
"Acara dengan tema "Rolling City Bersama Classy" ini sangat seru. Kami mengajak Seluruh Konsumen Classy Serta Komunitas Classy di Taluk Kuantan untuk ikut dalam kegiatan ini sehingga menambah keseruan," ujar Dewa, Minggu (17/09/2023)
Ia mengatakan adapun titik kumpul Rolling City ini dipusatkan di Yamaha PT Alfa Scorpii Jalan Proklamasi Taluk Kuantan. Kemudian rombongan berjalan-jalan di seputar Taluk Kuantan sampai ke wilayah padat lalulintas dan Taman Jalur Taluk Kuantan kemudian selesai di Grindos Coffee Taluk Kuantan.
"Kami memilih mengadakan aktivitas ini pada sore hari agar masyarakat bisa langsung melihat di jalanan betapa kerennya Yamaha Fazzio dan Grand Filano ini. Kita juga ingin menonjolkan salah satu keunggulan produk Fazzio 125 Connected yaitu lampu LED bagian depan dan belakang yang lebih terang dan awet, serta desainnya yang lebih tajam dan Kesan Retro," Cakap Dewa.
Tidak sampai disitu sesampai nya di Grindos Coffee kami mengadakan Mini Games Sekop Uang dari Yamaha.
“Rolling ini bukan merupakan kali pertama saya lakukan bersama Konsumen Setia Yamaha. Saya rasa kegiatan Rolling City ini sangat menarik apalagi dengan mengendarai produk Yamaha dengan desain jok yang empuk dan nyaman. Saya rasa semua orang harus mencoba atau merasakan pengalaman yang sama mengikuti Rolling City bersama Yamaha Alfa Scorpii,“ ujar Dewa.
"Alhamdulillah acaranya berjalan seru, kegiatan ini akan berlanjut setiap bulannya gunanya untuk menjalin Tali Persaudaraan antar Konsumen serta Komunitas," pungkas Dewa.
"Untuk informasi lebih lanjut mengenai product terbaru dari Yamaha silahkan kunjungi showroom Yamaha terdekat di kota anda," tutup Dewa. (Rilis)