37 Pemda di Sumatera Dapat Kado DID dari Sri Mulyani

Selasa, 20 September 2022 11:55 percepatan vaksinasi Covid-19 Menteri Keuangan Sri Mulyani. dana insentif daerah
37 Pemda di Sumatera Dapat Kado DID dari Sri Mulyani
37 Pemda di Sumatera Dapat Kado DID dari Sri Mulyani

Ilustrasi foto Menteri Sri Mulyani/kompas,com 

YUKBIZ.COM. JAKARTA — Luar biasa, sebanyak 125 pemerintah daerah memeroleh 'kado' atau penghargaan kinerja dari Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Penghargaan diberikan atas pengelolaan keuangan daerah, percepatan vaksinasi Covid-19, hingga pengendalian inflasi daerah.

Penghargaan itu berupa dana insentif daerah atau DID senilai Rp3 triliun, dengan pemberian hadiah gelombang pertama senilai Rp1,5 triliun.

BACA JUGA:

Tol Pekanbaru-Dumai Buka Peluang UMKM karena Kunjungan Jadi Ramai

Lowongan Kerja di Riau September 2022 Bidang Perhotelan, Sawit dan Kesehatan untuk SMA s/d S1 

Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan Kemenkeu Astera Primanto Bhakti menjelaskan bahwa pihaknya akan mencairkan DID senilai Rp1,5 triliun pada September 2022 sebagai penghargaan atas kinerja pemerintah daerah (pemda) selama tahun berjalan.

Setelah itu, pemberian 'hadiah' DID gelombang kedua senilai Rp1,5 triliun berlangsung pada Oktober 2022.

"Kemenkeu memberikan penghargaan atas sejumlah capaian, yakni penggunaan produk dalam negeri, percepatan belanja daerah, percepatan pelaksanaan vaksinasi Covid-19, dukungan belanja daerah terhadap penurunan tingkat kemiskinan, hingga pengendalian inflasi daerah. Empat capaian itu menjadi empat kategori dalam pemberian penghargaan," ujar Prima dalam media briefing di Kementerian Keuangan, Selasa (20/9/2022).

Kemenkeu memberikan penghargaan kepada masing-masing pemerintah provinsi, pemerintah kota, dan pemerintah kabupaten dari keempat kategori, sehingga terdapat 30 pemda pemenang di masing-masing kategoti.

Total terdapat 120 pemda yang mendapatkan DID. Lalu, terdapat 10 provinsi, 15 kabupaten, dan 15 kota dengan penanganan inflasi terbaik dalam rentang Mei—Agustus 2022.

Total terdapat 40 pemda yang memperoleh penghargaan atas kinerja penanganan inflasi daerah.

Berita Terkait