Perusahaan AS Borong Bitcoin Rp 8,8 Triliun, Ada Apa?

Selasa, 22 September 2020 04:35 Milenial Jadi Investor Terbesar Bitcoin mata uang kripto (cryptocurrency) Harga Bitcoin Melonjak
Perusahaan AS Borong Bitcoin Rp 8,8 Triliun, Ada Apa?
Perusahaan AS Borong Bitcoin Rp 8,8 Triliun, Ada Apa?

 ilustrasi foto/net

YUKBIZ.COM, JAKARTA – Sebuah perusahaan di Amerika Serikat (AS) memborong bitcoin. Ada apa?

Adalah Microstrategy Inc, perusahaan terbuka yang melantai di bursa saham AS Nasdaq membeli bitcoin sebanyak 55.226 BTC atau senilai 600 juta dollar AS, setara sekira Rp 8,8 triliun.

Microstrategy adalah perusahaan publik pertama yang merogoh kocek dalam-dalam guna membeli mata uang kripto tersebut.

Padahal, awalnya CEO Microstrategy Michael Saylor sempat skeptis dengan kehadiran bitcoin.

BACA JUGA:

Demi Tingkatkan Sektor Pariwisata Pemerintah Akan Bangun 5 Bandara Di Atas Air. Mana Saja Itu?

Inilah Sejarah Mengapa Logo Apple Terlihat ‘Krowak’. Seperti Habis Digigit

Pembelian pertama diumumkan pada 11 Agustus untuk 21.454 bitcoin dengan harga keseluruhan 250 juta dollar AS.

Kemudian, Microstrategy telah membeli 16.796 bitcoin dengan total 175 juta dollar AS dalam waktu 17 jam saja.

Menanggapi hal ini, Oscar Darmawan CEO Indodax, platform jual beli aset kripto, mengatakan, dengan semakin dekatnya resesi ekonomi secara global ini mulai ada tren diversifikasi aset, khususnya di berbagai perusahaan terbuka untuk mengamankan keuangan.

Salah satu caranya adalah membeli bitcoin. “ Bitcoin di Eropa maupun benua lain menjadi salah satu favorit aset yang dipegang dalam menyiapkan diri menghadapi resesi.

Karena performa bitcoin cenderung stabil dan menguat dalam 10 tahun terakhir,” kata Oscar dalam keterangannya, Senin (21/9/2020).

Berita Terkait