Kasihan Nian, Harga Benih Lobster di Nelayan Cuma Rp 3.000, di Pengepul Rp 20.000. Bagaimana Ini?

Jum'at, 24 Juli 2020 07:18 ekspor benih lobster harga benih lobster Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Ekspor Benur Dievaluasi
Kasihan Nian, Harga Benih Lobster di Nelayan Cuma Rp 3.000, di Pengepul Rp 20.000. Bagaimana Ini?
Kasihan Nian, Harga Benih Lobster di Nelayan Cuma Rp 3.000, di Pengepul Rp 20.000. Bagaimana Ini?

Ilustrasi foto: sindonews.com

Saat dilarang, harga benur berkisar Rp 40.000 - Rp 60.000 di tingkat nelayan.

YUKBIZ.COM, JAKARTA – Kabar tentang kenyataan ini perlu segera mendapat perhatian phak-pihak yang terkait. Jika tidak maka akan kasihan nasib nelayan kecil.

Peneliti Center of Maritime Studies for Humanity, Abdul Halim mengatakan, harga lobster di tingkat nelayan penangkap benih lobster dan di tingkat pengepul sudah jauh berbeda.

Dari hasil konfirmasinya dengan nelayan di Aceh dan Lombok Timur, harga benih lobster di tingkat nelayan hanya mencapai Rp 3.000 hingga Rp 4.500.

Sedangkan di tingkat pengepul, harga lobster justru berkali-kali lipat Rp 15.000 hingga Rp 20.000.

Padahal Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo mengatur harga lobster yang dibeli dari nelayan tak boleh kurang dari Rp 5.000.

BACA JUGA:

Hasil Studi Workday: Pandemi Covid-19 Dorong Berbagai Perusahaan Lakukan Transformasi

Hotel Tanpa Atap dan Dinding, Aaah Yang Bener Dong. Btw Seperti apa Sih Penampakan Hotel Unik di Swiss Ini

"Diterbitkannya peraturan baru untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan. Sekarang apakah waktu waktu dan tenaga yang dikeluarkan oleh nelayan sebanding dengan nilai yang mereka terima? Mustahil kalau kemudian nelayan penangkap lobster bisa hidup sejahtera," kata Halim dalam diskusi daring, Kamis (23/7/2020).

Dari sisi devisa negara, Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) dari ekspor benih lobster nyatanya hanya mencapai puluhan atau belasan ribu rupiah.

PNBP per 1.000 ekor benur hanya Rp 250. Di kloter pertama, ekspor 37.500 benih lobster yang dilakukan oleh PT ASSLR hanya menghasilkan PNBP sebesar Rp 9.375.

Berita Terkait